Sofyan Amrabat, Jantung Lini Tengah Maroko di Piala Dunia 2022

- Rabu, 14 Desember 2022 | 17:39 WIB
Sofyan Amrabat salah satu pemain kunci Maroko di Piala Dunia 2022. (instagram.com/sofyanamrabat)
Sofyan Amrabat salah satu pemain kunci Maroko di Piala Dunia 2022. (instagram.com/sofyanamrabat)

URBAN JOGJA – Gelandang Maroko Sofyan Amrabat telah menjadi buah bibir selama seminggu terakhir setelah penampilannya yang luar biasa dan tak kenal lelah bersama timnya di Piala Dunia Qatar 2022.

Amrabat telah menjadi bagian penting dalam membawa tim nasionalnya ke semifinal di Qatar. Dia menjadikan tim berjuluk 'singa atlas' itu sebagai tim Afrika pertama yang mencapai tahap semifinal di turnamen sepak bola terbesar itu.

Maroko adalah salah satu dari beberapa kejutan di Piala Dunia 2022 ini. Setelah menutup langkah Spanyol di Babak 16 Besar, mereka masih terlalu tangguh untuk dikalahkan Portugal di babak perempat final.

Tentu salah satu andil keberhasilan Maroko melaju sejauh ini di Piala Dunia 2022 adalah kegigihan Amrabat di jantung lini tengah mereka yang menonjol dalam beberapa laga yang krusial.

Baca Juga: Kroasia Tumbang, Argentina Lolos ke Final Piala Dunia 2022 Qatar

Amrabat melakukan debut internasionalnya pada Maret 2017 dengan kemenangan 1-0 atas Tunisia di laga uji coba.

Amrabat telah bermain 44 kali untuk Maroko sejak 2017 dan belum mencetak gol untuk negaranya. Dia tampil di setiap pertandingan Maroko di Piala Afrika 2021, termasuk saat timnya disingkirkan Mesir di babak perempat final setelah melalui perpanjangan waktu.

Gelandang pekerja keras ini hanya bermain satu kali pada Piala Dunia edisi 2018. Dia hanya bermain selama 14 menit dalam kekalahan Maroko dari Iran dengan skor 0-1.

Akan tetapi, setelah itu dia membalikkan keadaan dan menjadikan dirinya bagian penting dari Maroko dalam Piala Dunia 2022 ini.

Baca Juga: Jokowi akan Umumkan Kebijakan Baru Soal Kendaraan Bertenaga Listrik, Jadi Subsidi?

Dia telah bermain di setiap menit dari penampilan brilian timnya di Qatar dan berharap keefektifannya terus berlanjut untuk membantu negaranya mencapai torehan yang lebih mengesankan.

Amrabat yang lahir di Belanda dan mewakili negara kelahirannya di level U-15 sebelum beralih ke tim nasional Maroko.

Saudaranya, Nordin Amrabat juga mewakili Belanda di level junior sebelum pindah ke tim nasional Maroko. Namun, sang kakak yang sudah berusia 35 tahun telah pensiun lebih dulu dari sepakbola internasional.

Baca Juga: Sempat Menghilang dari Skuad Inggris di Piala Dunia 2022, Ben White Muncul Kembali di Sesi Latihan Arsenal

Halaman:

Editor: Ali Fahmi

Sumber: sportingnews

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X